Hendrasap Berkatalah kepada dirimu sendiri "Aku ini orang yang tidak baik maka pekerjaanku yang terpenting adalah membuat kebaikan".

Cara Menanam Brokoli

2 min read

cara menanam brokoli

Brokoli atau Brassica Oleracea merupakan salah satu jenis tanaman sayur yang masuk kedalam suku kubis-kubisan. Sayuran ini masuk ke Indonesia sekitar tahun 1970-an dan kini lumayan populer dikalangan masyarakat sebagai bahan pangan. Lalu bagaimana sih cara menanam brokoli ? simak tulisan ini agar kamu tahu cara menanamnya!

Kali ini Nonatani akan membahas tentang cara budidaya brokoli. Cara menanam brokoli ini dibuat ringkas dan sederhana sehingga mudah dipahami pemula. Terdapat 6 subjudul yang menarik yaitu bibit tanaman brokoli sampai harga bibit dan harga jual brokoli.cara budidaya brokoli di pot dan polybag agar cepat panen

Cara Menanam Brokoli

Bagian kepala bunga yang berwarna hijau dan tersusun rapat seperti cabang pohon merupakan bagian yang sering dikonsumsi manusia. Pengolahan brokoli dilakukan dengan cara merebus atau dikukus, tetapi kamu juga bisa memakannya mentah. Terdapat beberapa manfaat brokoli untuk kesehatan diantaranya dapat memelihara kesehatan jantung dan pembuluh darah, melancarkan pencernaan, mencegah keriput dan masih banyak lagi.

1. Bibit Tanaman Brokoli

Cara menanam brokoli diawali dengan memilih benih atau bibit yang baik. Yaitu benih utuh, sehat, tidak tercampur dengan benih lain. Pastikan juga diambil dari indukan yang bagus, tenggelam dalam air, dan memiliki daya kecambah 80%.

Pemilihan varietas juga diperlukan untuk menghasilkan panen yang menguntungkan. Varietas yang sering dijumpai adalah varietas berkepala besar karena mampu menghasilkan mahkota besar. Contoh varietas berkepala besar seperti Arcadia, Belstar, Munchkin, dll.

Ada ngga sih Varietas brokoli dengan masa panen yang lebih cepat ? Ternyata ada yaitu Raab. Varietas ini dipanen untuk membuat brokoli kaya rasa dengan varietas lainnya. Yang termasuk kedalam varietas ini adalah Sessantina Grossa, Sorrento, Zamboni.

Terdapat beberapa tahap dalam penyemaian benih brokoli.

Pertama siapkan wadah penyemaian berupa nampan atau tray. Lubangi bagian bawah wadah untuk sirkulasi air. Sebelum menyemai isi dengan media tanam sebanyak 3/4nya.

Media semai berupa tanah, pupuk, pasir atau bisa gunakan sekam. Taburkan benih brokoli. Kemudian tutup lagi dengan media tanam tipis saja.

Jangan lupa untuk memberikan air secukupnya. Tutup dengan plastik bening yang diberi lubang. Dan letakkan di tempat yang teduh sambil merawatnya.

Setelah benih berkecambah pindahkan ke tempat yang lebih terang. Benih siap ditanam. Biasanya benih brokoli mengeluarkan tunas sekitar 3 – 5 hari.

2. Persiapan Lahan Tanam

Brokoli tumbuh di dataran tinggi antara 1.000 – 2.000 mdpl dengan suhu 15 -18°C. Suhu akan sangat mempengaruhi pembentukan curd pada brokoli jadi pastikan daerah kamu memiliki suhu yang stabil. Ditambah dengan curah hujan pertahun sekitar 1.000-1.500.

Tanah yang bagus untuk menanam brokoli adalah tanah yang memiliki kesuburan yang tinggi, gembur, porus dan drainase yang baik. Keasaman tanah yang cocok sekitar 6-7 dan memiliki kelembaban 80-90%.

Waktu menanam brokoli yang paling bagus adalah pada awal musim hujan. Namun brokoli juga dapat dtanam sepanjang tahun lho. Asal dengan pemeliharaan yang baik.

Untuk menghemat biaya dan tempat penanam, kamu bisa melakukan cara budidaya brokoli di pot dan polybag. Jadi siapkan media tanam dan keperluan menanam seperti pupuk dan plastik polybag.

Media tanam yang dipakai adalah tanah yang mempunyai zat hara dan drainase yang bagus untuk menunjang pertumbuhannya.

Gunakan tanah yang gembur dan campurankan pupuk kandang yang telah matang. Sebisa mungkin tambahkan sekam padi atau sekam arang. Gunakan perbandingan media tanam tersebut antara  2:1:1.

3. Jarak Tanam Brokoli yang Ideal

Karena menggunakan cara budidaya brokoli di pot dan polybag. Maka tidak perlu memerlukan lahan yang luas. Jadi lakukan penataan jarak polybag sesuka kamu dan jika memungkinkan lakukan penatan secara rapi.

4. Cara Menanam Brokoli

Selain memilih varietas yang baik, lakukan juga cara merawat tanaman brokoli agar cepat panen. Perawatannya pun juga cukup mudah. Berikut penjelasannya.

  • Penyulaman

Tanaman brokoli bisa saja mati jadi untuk mengganti tanaman yang rusak atau mati lakukan penyulaman. Perlu kamu ketahui bahwa penyulaman hanya bisa dilakukan sebelum brokoli berumur 2 minggu.

  • Perampasan

Perampasan cabang dilakukan agar ukuran dan kualitas bunga yang terbentuk lebih optimal. Setelah terbentuk bunga, ikatlah daun yang sudah tua untuk mempertahankan warna bunga agar tetap putih.

  • Pengendalian hama dan penyakit

Hal ini dapat dilakukan lewat rotasi tanaman, sanitasi kebun, dan menanam varietas yang tahan penyakit. Mencabut tanaman yang terserang penyakit merupakan penanggulangan secara manual. Lakukan penyemprotan pestisida terukur setiap 2 minggu sekali.

  • Penyiangan

Lakukan penyiangan bersamaan dengan penggemburan tanah serta pemupukan. Lakukan semua cara merawat tanaman brokoli agar cepat panen ini dengan teratur dan benar.

5. Penyebab Kegagalan Cara Menanam Brokoli

Cara Menanam Brokoli tak semudah yang dibayangkan. Terdapat beberapa penyebab kegagalan diantarannya karena curah hujan yang minim. Hal ini menyebabkan lahan pertanian menjadi kering.

Akibatnya daun brokoli akan mudah terkena hama. Seperti ulat atau kupu-kupu yang membuat daun menjadi berlubang dan kering.

6. Harga Bibit dan Harga Jual Brokoli

Berikut ini beberapa harga bibit dan nilai ekonomis dari sayuran brokoli yang tersedia di toko online. Tunggu apalagi ayo beli benihnya dan lakukan cara menanam brokoli

Nama Harga Sumber
Sayuran Brokoli 250 gr Rp4.950 https://shopee.co.id/product/29231514/7322553652?smtt=0.308609126-1602730664.9
Sayuran Brokoli 500 gr Rp8.000 https://shopee.co.id/product/89921731/1859918410?smtt=0.308609126-1602730728.9
Sayuran Brokoli 1 kg Rp26.000 https://shopee.co.id/product/263358019/4942532419?smtt=0.308609126-1602730789.9
Benih Bibit Brokoli Hibrida Rp20.000 https://shopee.co.id/product/7035917/373511750?smtt=0.308609126-1602730919.9

 

Hendrasap Berkatalah kepada dirimu sendiri "Aku ini orang yang tidak baik maka pekerjaanku yang terpenting adalah membuat kebaikan".

Cara Menanam Padi

Hendrasap
3 min read

Cara Menanam Ubi Jalar

Hendrasap
3 min read

Cara Menanam Wortel

Hendrasap
2 min read